LIMAPAGI – Chelsea berusaha meneruskan tren positif di bawah asuhan Thomas Tuchel. Kali ini The Blues bakal menantang Atletico Madrid yang memuncaki klasemen sementara LaLiga.
The Blues bakal mendapat tantangan berat saat berlaga di Arena Nationala, Rabu (24/2) dini hari WIB. Mereka bakal berhadapan dengan Atletico Madrid.
Kedua tim terpaksa menjalani laga usiran karena pandemi virus corona di Spanyol. Meski tidak bertanding di markasnya sendiri, Atletico bukan lawan mudah.
Saat ini Atletico merupakan pemuncak klasemen sementara LaLiga dengan nilai 55. Namun, mereka memiliki tabungan satu pertandingan.
Sementara itu, Chelsea hanya bertengger di peringkat kelima klasemen sementara Premier League. Namun, The Blues membawa catatan positif.
Dalam lima laga terakhir di semua ajang, Timo Werner dan kawan-kawan meraih empat kemenangan. Sementara satu laga sisa berakhir imbang.
Sementara itu, pasukan Diego Simeone justru tengah limbung/ Dalam empat pertandingan terakhir, Atletico hanya menang satu kali.
Sudah begitu, Chelsea mengharapkan tuah Tuchel. Sejak manajer asal Jerman itu menggantikan Frank Lampard, The Blues tidak pernah kalah.
Tuchel juga memiliki catatan apik ketika bersua dengan tim asal Spanyol. Sepanjang kariernya, dia empat kali menghadapi wakil LaLiga di ajang resmi.
Keempatnya adalah berhadapan dengan Real Madrid. Tim asuhan Tuchel meraih satu kemenangan dan tiga laga lain berakhir imbang.
Dari segi pemain, Atletico sedikit kurang beruntung. Jose Gimenez, Yannic Carrasco, Sime Vrsaljko menderita cedera sementara Kieran Trippier terkena akumulasi kartu.
Chelsea sedikit lebih beruntung dalam hal ini. Praktis hanya Thiago Silva yang absen pada pertandingan leg pertama melawan Atletico.
Prediksi Atletico Madrid Vs Chelsea
Perkiraan Susunan Pemain
Atletico (3-4-1-2): Oblak; Savic, Felipe, Hermoso; Llorente, Niguez, Koke, Lodi; Correa; Suarez, Felix.
Pelatih: Diego Simeone
Chelsea (3-4-2-1): Mendy; Rudiger, Christensen, Azpilicueta; Hudson-Odoi, Kovacic, Jorginho, Alonso; Mount, Werner; Abraham.
Pelatih: Thomas Tuchel
Head to head
1 September 2012: Chelsea 1-4 Atletico
28 Maret 2014: Atletico 0-0 Chelsea
1 Mei 2014: Chelsea 1-3 Atletico
28 September 2017: Atletico 1-2 Chelsea
5 Desember 2017: Chelsea 1-1 Atletico
Discussion about this post